Bahan - Bahan :
- Sirup karamel:
- 400 gr gula pasir
- 400 ml air panas
- 5 lbr daun jeruk purut,iris tipis(aku ga pake)
- 1 lbr daun pandan,iris tipis
- 5 butir telur
- 120 gr tepung terigu
- 150 ml susu kental manis
- 150 gr margarin,lelehkan
- 1 sdm soda kue
Cara Membuat :
- Sirup karamel: Panaskan gula pasir kecoklatan (jangan sampe gosong) dengan api kecil, tambahkan air panas. Biarkan hingga mendidih dan gula larut,masukkan daun pandan,biarkan hingga wangi,angkat dan dinginkan. Saring dan takar 400 ml
- Panaskan oven 180"C,olesi loyang tulban dengan margarin/minyak dan taburi dengan terigu tipis-tipis.
- Kocok lepas telur hingga berbusa dan rata. Masukkan terigu bergantian dengan sirup karamel sambil diaduk sampai rata dan licin
- Masukkan susu kental manis, aduk rata. Masukkan margarin cair. Aduk rata.
- Terakhir masukkan soda kue,aduk rata, tuang ke loyang dan panggang dalam oven hingga matang (kurang lebih 45 menit).
- Keluarkan dari loyang,dinginkan dan potong potong
Demikianlah informasi mengenai resep Bolu sarang semut aka bolu karamel yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar