Bahan - Bahan :
- 125 gr butter
- 170 gr gula halus
- 2 butir telur
- 225 gr tepung terigu
- 1 sdt kayu manis bubuk
- 1 sdt baking powder
- 1 sdt baking soda
- 1 sdt vanili bubuk
- 1 sdt maizena
- 1 sdt garam
- 200 gr overripped bananas, dihaluskan
- 100 ml susu cair
- 100 gr kismis
Cara Membuat :
- Panaskan oven 180°C. Sy pake panci tatung. Siapkan loyang 20cm alasi dg kertas roti dan oles dg minyak. Sisihkan
- Mixer smp lembut dan creamy butter dan gula halus. Masukkan telur satu per satu sambil dikocok smp rata.
- Campur tepung, maizena, vanili bubuk, baking powder, baking soda, kayu manis bubuk dan garam.
- Masukkan campuran tepung ke dlm butter mix sambil diayak dan diaduk rata
- Tambahkan susu cair bergantian dg pisang sambil diaduk pelan smp rata
- Tuang ke dalam loyang dan taburi kismis. Kmdn panggang smp matang. Angkat dan dinginkan.
- Potong-potong dan sajikan
Demikianlah informasi mengenai resep BANANA BUTTER CAKE a la Koh Andre yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar