Kamis, 16 April 2015

Resep Bolu pangggang empuk

Resep Bolu pangggang empuk

Bahan - Bahan :
  • 125 gram tepung terigu segitiga biru
  • 100 gram gula pasir
  • 80 gram mentega dicairkan
  • 5 butir telur
  • 1 sdt emulsifier ( Sp / ovalet / tbm )
  • 1 sdt baking powder
  • 1/4 sdt vanili

Cara Membuat :
  1. Ayak terigu, baking powder, dan vanili bubuk. Sisihkan
  2. kocok telur, gula, dan emulsifier dengan mixer kecepatan rendah. Jika sudah mulai mengembang tambah kecepatan mixer. Kocok sampai mengembang dan berwarna putih pucat kurang lebih selama 10 menit tergantung kecepatan mixer.
  3. Setelah adonan mengembang dan stabil, masukkan tepung terigu yg sudah diayak bersama baking powder dan vanili. Masukkan sedikit demi sedikit. Aduk balik dengan spatula, tak perlu pakai mixer agar bolu tidak bantat.
  4. Tuang adonan ke loyang tulban ( loyang yg ada lubang ditengahnya) yang telah diolesi mentega. Kemudian panggang selama kurang lebih 40 menit, lakukan tes tusuk dengan lidi untuk mengetahui kematangannya.

Demikianlah informasi mengenai resep Bolu pangggang empuk yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar